GROUND BREAKING, Pembangunan Jembatan Parung Lawang, oleh H.Moch Maeysal Rasid
Kab.Tangerang | Jejakwarta.com - Bupati Tangerang, Provinsi Banten, H.Moch Maeysal Rasid, M.si bersama H.Iwan Firmansyah Effendi, M.si, melakukan peletakan batu pertama pembangunan jembatan Parung Lawang Desa Salimah Sukamanah, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten Kamis (10/04/2025).
Pletakan Batu Pertama, dilakukan sebagai tanda resmi dimulainya proyek pembangunan jembatan Parung Lawang, kabupaten Tangerang ini, yang akan menghubungkan wilayah Desa Jaga Bita, Kecamatan Parungpanjang, Bogor, dengan Desa Sukamanah Kecamatan Jambe, Tangerang Banten, terangnya.
Hadir dalam acara tersebut, Bupati Tangerang H.Moch Maeysal Rasid, M.si, Camat Kecamatan Jambe Drs, H.Chaidir, S.sos, Kades Sukamanah Kecamatan Jambe Tangerang Banten, Darul Khoir, Kades Jaga Bita Kecamatan Parungpanjang Kabupaten Bogor Acep Humaedi, juga dari Dinas bina Marga Perairan, H.Iwan Firmansyah Effendi M.si, Tokoh Masyarakat Tokoh agama, ormas PPBNI, linmas, Babisa, Binamas, Prangkat Desa Sukamanh, BPD, Media, dan tamu undangan yang lainya.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang (DPUBMPR) Kabupaten Tangerang, H.Iwan Pirmansyah Effendi M.si, dalam laporannya menyampaikan bahwa, jembatan ini merupakan infrastruktur jembatan yang melintas di atas sungai Parung lawang yang menghubungkan akses 2 wilayah, yaitu Desa Sukamanah dengan Desa Jaga Bita imbuhnya.
Pembangunan jembatan Parung Lawang, bertujuan untuk mendukung aksesbilitas masyarakat pada khususnya dan masyakarat sekitar pada umumnya dengan harapan dapat meningkatkan pergerakan masyarakat dan berdampak positif pada sektor ekonomi, sektor sosial, sektor jasa, pariwisata dan budaya, serta diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat.
Kades Salimah Sukamanah, Darul Khoir. menyampaikan terima kasih kepada Bupati H. Moch Maeysal Rosid, dan seluruh jajaran, bahwa mimpi masyarakat Desa Sukamanah untuk memiliki jembatan akhirnya bisa terwujud.
“Mimpi mempunyai jembatan ini sudah lama, dan Alhamdulillah di era H.Moch Maeysal Rasid ini, begitu beliau dilantik kami menghadap kepada beliau, dan langsung berkenan meninjau ke sini. Tidak menunggu lama langsung diputuskan, semua saya tanggung, luar biasa Kades dan masyarakat Salimah Sukamanah mengucapkan terimakasih,” ungkapnya.
Kades Darul Khoir, menuturkan bahwa, dengan dibangunnya jembatan tersebut masyakarat di Sukamanah mendapat berkah, karena banyak warga menyebrang dan sekitarnya bisa semakin mudah memenuhi kebutuhan ekonomi dan pendidikannya.
“Di Posisi terpisah salah satu warga mengatakan kepada awak media, adanya jembatan mempermudah Perekonomian dan memperlancar jalanya roda kehidupan kami, dan yang lainya Banyak yang bisa berjualan ke Pasar, begitu juga ke sekolah, termasuk ngaji. Dulu saat saya ke pasar , ketika akan menyeberang pakai jembatan dari bambu di anyam ungkapnya warga.
"Ini menandakan bahwa kedua wilayah telah terjalin hubungan ekonomi, pendidikan dan sosial yang erat, dengan adanya jembatan ini, diharapkan pertumbuhan ekonomi di kedua wilayah bisa semakin baik," ujar warga.
(R. Oji)
Post a Comment